Pelaksanaan Read Review Research ke-37 dengan tema Multimedia Learning

Strategi generative learning dalam pembelajaran multimedia menjadi fokus pada 3R ke-37 ICCLR. Artikel “Benefits of Writing an Explanation during Pauses in Multimedia Lessons” karya Lawson dan Mayer dipresentasikan oleh Bayu Setiawan, dengan moderator Nindy Fadlila, M.Pd., pada Minggu, 2 Maret 2025 melalui Zoom. Diskusi menunjukkan bahwa aktivitas menulis penjelasan selama jeda multimedia dapat meningkatkan pemahaman konseptual. Endah Retnowati, Ph.D. menegaskan bahwa strategi ini selaras dengan prinsip Cognitive Load Theory dan efektif untuk meningkatkan retensi serta transfer belajar.